~ Nabi Abraham, Ishak, Yakub maupun istri mereka tidak dikonfirmasikan melalui penemuan arkeologis. Menurut arkeolog dan profesor William G. Dever, pada awal abad ke-21, para arkeolog "telah hampir menyerah untuk menyelidiki arkeologi yang akan membuat Abraham, Ishak atau Yakub menjadi tokoh sejarah yang kredibel."
~ Tentu saja, menyerah berarti mengabaikan sejumlah bukti yang mendukung deskripsi kitab kejadian di zaman nabi Abraham ishak yakub. Tentu, tokoh nabi Abraham ishak yakub belum dikonfirmasi mencari bukti arkeologis langsung dari individu berusia 4.000 tahun yang sering nomaden adalah sebuah tantangan,.
~Tetapi kisah di kitab kejadian era nabi Abraham ishak yakub telah terbukti akurat, sampai ke hukum, kebiasaan, pakaian.
~ Yakub adalah nama bahasa Semitik . Dan ada bukti yang menghubungkan nama itu dengan Mesir.

~ Dalam Kitab Kejadian menggambarkan bagaimana Yusuf menjadi orang kedua di bawah Firaun. Setelah keluarga besar Yusuf pindah ke Mesir, ayahnya, Yakub, mengucapkan berkat pada firaun . Yakub pasti telah diberi kehormatan besar di negara itu, mengingat fakta bahwa orang Mesir berduka atas kematiannya selama 70 hari.
~Sejumlah penggalian arkeologis telah menemukan 27 scarab kerajaan yang bertuliskan "Yaqub-har," atau "Yacob-har" ("Yakub" adalah bentuk lekukan dari nama asli ini). Scarab ini ditemukan terutama di Mesir dan Kanaan,).
~Apakah Yacob ini sosok yang sama dengan Yakub di kitab kejadian? Itu mungkin. Bagian kata “har” yang berarti bukit, atau gunung dalam bahasa Ibrani dihubungkan dengan Yakub beberapa kali dalam kitab Kejadian dan Yesaya . Dengan demikian, frasa ini akan berarti “Gunung Yakub.”, scarab ini menegaskan penggunaan awal nama bapa patriak yang penting dalam konteks Kanaan dan Mesir.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama