~ Tim arkeologi yang dipimpin oleh Ken Dark menemukan sebuah kota tua yang berkaitan dengan yang disebut di kitab Markus dengan nama kota Dalmanuta. Kota yang berusia lebih dari 2000 tahun ini terletak di pantai lepas bagian Barat Laut Danau Galilea di lembah Ginosar Palestina.


~ Daerah ini diyakini sebagai tempat yang pernah dikunjungi oleh hawariyyun setelah memberi makan 4000 orang dengan roti dan ikan lalu kemudian bertolak ke daerah Dalmanuta yang disebut satu kali di Markus 8: 10-13.

~ Demikian halnya dengan perahu yang ditemukan di tahun 1986 di bibir pantai, terkait dengan jangka waktu yang sama. Di dalam artikel yang ditulis Dark dan telah dimuat di Palestine Exploration Quarterly,ia menulis bahwa kota tersebut sangat kaya, terbukti dengan hasil penemuan kaca kapal dan amphora atau sebuah wadah tempat berbagai cairan seperti minyak zaitun dan air anggur.

~ penelitian menunjukkan bahwa jarak antara kota Dalmanuta dengan kota lain seperti Magdala hanya berkisar 500 meter. Jarak kedua kota ini disebut penuh dengan tembikar kuno.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama